an ordinary woman _ wife and mom yang mencoba untuk punya blog campur-aduk.......
think of me?
- dewy ayuning pancawati
- jakarta, jakarta selatan, Indonesia
- 'gak suka sesuatu yang rumit and ribet
Senin, 28 Juni 2010
Kisah Sepatu 11-tahunku
Seperti yang terlihat di atas, ada 3 buah gambar sepatu semi-boots merk BULTOM berwarna hitam. Ini bukan ajang penjualan atau pelelangan sepatu ya.........tapi ini semacam "a tribute"; "penghargaan"; "award" atau sejenisnya untuk sepatu 'indah' ini, yang ternyata mempunyai sejarah panjang.
Dibeli di tahun 1999 di pertokoan Pasaraya Blok-M. Ceritanya gini, waktu itu saya baru aja dapet arisan bulanan dan bingung uangnya mau diapain. Ya, maklumlah, waktu itu kan bisanya pakai uang tapi belum bisa nyari. Jadi gak tahu kalo cari uang itu susah dan gak jarang harus sabar banget.........Secara, anak kelas 3 SMK dapat uang 400 ribu rupiah pas lagi liburan and abis ultah juga, pasti bahagia banget dong.......Langsung aja jalan-jalan ke Pasaraya dan tanpa sengaja mata tertuju ke sebuah koleksi dari BULTOM. Koleksinya sih hampir sama semua, model boots dan high heels. Pada waktu itu saya memang lagi 'ngidam' banget sepatu model tentara kaya gitu, tapi pasti mahal.
Ya udah, awalnya cuma bilang,"ih, bagus ya sepatunya". Lama-lama jadi punya niat untuk milikin. Keliling sana-sini untuk cari yang juga bagus tapi murahan dikit, ternyata hati terlanjur tertarik sama sepatu itu. Akhirnya dicoba dulu, and pas banget. Bawa 'bill' ke kasir and bayar......cash.......and uang abis tak bersisa. Cuma cukup untuk naik bis aja dan beli gorengan.
Lalu sampai rumah-pun ternyata semua pada heboh saya beli sepatu itu.!........Jujur, saya sayang banget sepatu itu. saya pakai ke acara keluarga dan tante-tante saya pada ikutan heboh,"kok kamu bisa beli sepatu mahal kaya gini?.Bayarin deh, tante pengen banget punya sepatu merk ini........". Lho?, padahal mereka kan sudah pada kerja, gaji besar, kenapa gak bisa beli?. Jawabannya baru saya dapat setelah saya kerja, hehehehe........(lama banget ya?). Karena ternyata sepatu itu idaman banyak orang, sayapun bangga banget pakainya. Kalo pergi ke mall atau jalan dan ngelamar kerja, orang terutama perempuan pasti pada ngelihat.
Begitulah. Hari, bulan, tahun berlalu dan saya masih tetap senang pakai sepatu itu. Gimana nggak senang, sepatunya ternyata kuat banget. Gak gampang robek dan awetnya bukan main. Lagian kulit asli, jadi perawatannya kudu teliti. Kalo menurut saya, cara merawat barang yang terbuat dari kulit adalah :
- jika terkena air, segera dibesihkan dengan cara dilap dengan kain kering yang bersih.
- jangan cuci sepatu. jika caranya salah sepatu jadi rusak.
- lap / bersihkan sepatu setiap hari supaya tidak ada jamur dan kotoran yang menempel.
- jemur sepatu supaya kuman di dalam sepatu hilang / mati. jangan terlalu lama dijemur, karena bisa merusak warna & kulit sepatu.
- masukkan dalam kotak sepatu jika sepatu tidak lagi dipakai agar debu dan kotoran tidak mudah menempel.
Ya itu cara ala saya ya. Kalo ada kesalahan ya mohon diralat........
Sekarang sepatu itu masih setia menemani saya. Tapi mungkin karena 'kecape'an', akhirnya tiba waktunya untuk mempesiunkan dia dari kaki saya. Kondisinya sudah sangat tua, walaupun saya rawat dan sayang, tapi namanya barang (apalagi dipakai di kaki) pasti akan usang juga. Mulai kelihatan ada robek di kanan-kirinya, dan......saya tidak sanggup untuk tulis disini. Bagi saya, 11 tahun sepatu ini menemani saya adalah suatu yang tidak terduga. Beberapa kali saya beli sepatu dengan merk berbeda-beda, tapi tidak ada yang se-sempurna ini menemani dan mempercantik kaki saya. Sekarang, betapa saya merasa kehilangan sesuatu yang begitu indah dan berharga. Saya berharap menemukan lagi sepatu yang kuat, awet, kokoh, perkasa, apalagi yach????? seperti my BULTOM SHOES ini.........
Terpaksa saya pensiunkan bukan karena sudah tidak suka lagi pakainya, tapi karena terlalu amat sangat sayang. Makanya daripada rusak lebih parah, lebih baik di'museumkan' saja......
Jumat, 25 Juni 2010
Perkembangan Alby Umur 1-6 Bulan
Ini pengalaman pribadi saya sebagai ibu yang bahagia punya anak yang lucu dan insya allah sehat jasmani rohani.
* Lahir - 1 bulan*
Awal lahir Alby sudah banyakk gerak. Susah diem. Malah waktu baru banget "mbrojol" dan dia mau dibedong, empat suster kewalahan......Bayangin aja!. Ini udah lahir kaya' gini, waktu masih diperut juga gitu. Aktif banget geraknya, malah waktu saya lagi ngaji dan sebagian Qur'an saya letakkan di atas perut, dia gerak kenceng banget sampe hampir aja Qur'annya jatuh kalo saya gak kenceng megang. Waktu lahir nangisnya gak kenceng, malah terbilang anteng. Dan sampai usia 1 bulan saya masih pakaikan gurita dan bedong, karena saya percaya orangtua lebih pengalaman dari saya. o ya, dia puput puser waktu umur 1 minggu, dan Alhamdulillah gak rewel and anget seperti kata orang2. Usia ini Alby yang aktif berani miring2, bahkan udah bisa angkat pantat dan badan kalo minta susu kelamaan. Dia juga udah diurut di umur segini. O ya, saya berani mandiin saat dia usia 2 minggu, mandiin bak dan dengan sakit pasca melahirkan normal yang masih berasa.......^_^
* 2 bulan *
Di usia ini Alby makin nampakin kepinterannya. Salah satu aktifitasnya angkat pantat gak cuma kalo marah aja, tapi kalo becanda juga begitu. Bahkan tinggi banget sampe kita yang lihat kaget. Dia juga selalu miring-miring kaya mau tengkurep, kalo dilarang malah ketawa. Alby masih tetap dibedong dan pake gurita. Di bulan ini dia udah mulai main ludah, maka rontoklah banyak rambut saya yang sudah tipis ini :((
* 3 bulan *
Hmmmmmm ini dia......di usia ini Alby masih dibedong dan pakai gurita. Alih-alih lihat dia yang kalo minum "rakus" dan kalo lihat orang makan cemat-cemut, emut-emut jari sampai mau muntah, langsung saya beliin pisangn ambon untuk dia makan dan biskuit farley. Emang lahap sih, tapi kata orang belum saatnya dia makan karena ususnya masih belum kuat dan belum sempurna.........sampai akhirnya........
* 4 bulan *
Mungkin karena pengaruh makan yang belum waktunya, udah gitu ganti dari farley ke milna (mungkin dia gak cocok), dan mungkin juga karena sesuatu hal, akhirnya Alby diare berat dan dirawat 3 hari 2 malam. Di ususnya ada bakteri virus rota yang mengakibatkan dia BAB air dan dehidrasi tingkat tinggi (gak keluar lagi pipis dan airmatanya), bahkan sempet step sebentar. Seakan dunia berhenti berputar waktu itu, bahkan sampai saat ini masih suka nangis kalo ingat kejadian itu. Na'udzubillah jangan sampai terjadi lagi Ya Allah...........Tapi pulang dari RS, dia makin pinter tengkurep & ngoceh.
* 5 bulan *
Di bulan ini dia udah makin pinter and understand banget kalo diajak becanda. Tengkurep udah mulai bisa balik sendiri, dan makin gak bisa diem. Di bulan ini, -/+ selama sebulan saya begadang tiap malem. Karena kalo siang dia tidur lama and malam dia bangun, bahkan pernah jam 1/2 6 pagi dia baru tidur. Bener-bener deh di bulan ini. o ya, dia udah mulai tegak angkat kepala kalo tengkurep. Cuma ternyata dia gak maju, tapi mundur. Katanya kalo tengkurep mundur berarti dia duduk duluan. Dia juga suka banget mainin kaki kecilnya, terutama jempolnya, yang lama-lama dia masukin mulut untuk diemut. Aktifitasnya ngemut jari dan main ludah?, tetep.......^_^
* 6 bulan *
Yap, sampailah kita pada bulan untuk makanan padatnya, bukan yang pertama ya, karena kan sebelumnya udah makan tapi distop. Wahhhhh, dia makin gak bisa diem dalam segala hal. Tidur udah keliling kasur, bolak-balik tengkurep-telentang. Ngocehnya makin cerewet, sering tangannya ditaruh di kepala sambil ditepuk2in (kaya orang pusing gitu........), tangan kalo bisa masuk semuanya, pasti dia masukin deh.....^_^.....
Mulai tanggal 23 kemarin, pas dia 6 bulan, dia udah makan bubur susu beras merah & biskuit farley, diselingin pisang biar dia mengenal rasa.
Ya begitulah perkembangan anak saya ALBY LUTHFY FACHRY sampai sekarang usia 6 bulan. Semoga selalu sehat, pinter terus........AMIIN......
(nanti disambung lagi ya,, ^_^)
Kamis, 24 Juni 2010
40 Fakta Unik Tentang Islam part II
21. Shalat yang pertama dilakukan Rasulullah SAW menghadap ke Masjidil Haram adalah shalat Ashar bersama para sahabat. Setelah sebelumnya berkiblat ke Masjidil Baitul Maqdis selama 16 bulan.
22. Ibrahim adalah "bapak" dari tiga agama besar, yakni "Judaisme", "Nasrani" dan "Islam".
23. Malaikat tidak terhitung jumlahnya dan hanya Allah yang mengetahuinya.
24. Islam berarti submisi atau menyerah kepada satu Tuhan, Allah. Islam juga berasal dari kata "salam","perdamaian" dan yang kedua berarti "berserah diri". Demikian, arti dari Islam adalah "kedamaian yang sempurna bila kita hidup berserah diri kepada Allah".
25. Rasulullah pernah membelah bulan menjadi 2 bagian, dengan hanya menunjuk bulan dengan jarinya. Diabadikan Allah dalam surat Al-Qamar ayat 1 :"Sungguh telah dekat hari kiamat, dan bulanpun telah terbelah".
26. Sebelum Nabi Ibrahim menginjakkan kakinya di tanah Makkah, sudah ada bangunan Ka'bah yang dibangun oleh malaikat dan generasi sebelum Nabi Ibrahim as. Hal itu dapat dipahami dari kata "Yarfa'u" yang artinya meninggikan bangunan yang sudah ada.
sumber : http://www.acehforum.or.id/sejarah-p...ah-t17975.html
27. Aliran sesat di Indonesia selama rentang waktu 6 tahun (2001-2006) telah mencapai angka 250 aliran.
28. Rasulullah menyebutkan ada 73 golongan dalam Islam, dan hanya 1 yang masuk dalam Jannah yaitu "Al Jama'ah".
29. Nabi Muhammad tidak bisa membaca dan menulis, namun daya ingatnya sangat kuat dan cerdas.
30. Kata-kata terakhir Nabi Muhammad sebelum wafat adalah "Ummatii...Ummatii...Ummatii" yang mengungkapkan betapa besar cintanya pada umatnya.
31. Selama 23 kali perang selama Rasulullah memimpin, hanya sekali kekalahan yang diderita kaum muslimin, yaitu saat Perang Uhud.
32. Musa as adalah nama yang paling sering disebut dalam Al-Qur'an. Sedangkan Maryam adalah satu2nya nama wanita yang disebut dalam Al-Qur'an.
33. Al-Qur'an adalah bukuk terlaris di benua Eropa.
34. Semua anak Nabi Muhammad, Al-Qasim, Abdullah dan Ibrahim, meninggal kurang lebih pada usia 2 tahun. Allah sengaja memanggil mereka lebih awal agar kaum nuslimin tidak mengangkat mereka menjadi rasul yang baru.
35. Imam Abi bin Abi Thalib adalah satu2nya orang yang pernah lahir di dalam Ka'bah.
36. Hajar Aswad itu diturunkan dari surga, warnanya lebih putih dari susu. dan dosa anak - cucu Adamlah yang membuatnya jadi hitam.
37. Al Khowarizmi (matematika), Jabir Ibn Hayyan (kimia), Ibnu Khaldun (sosiologi dan sejarah), Ibnu Sina (kedokteran), Ar Razi (kedokteran), Al Biruni (fisika), Ibnu Batutah (antropologi) adalah contoh dari ratusan cendekiawan muslim yang jadi rujukan dalam ilmu pengetahuan modern.
38. Hijir Ismail dulu adalah tempat tinggal Nabi Ismail. Disitulah Nabi Ismail tinggal semasa hidupnya dan kemudian menjadi kuburan beliau dan ibunya.
39. Maqom Ibrahim bukanlah kuburan Nabi Ibrahim seperti pendapat sebagian orang. Maqom Ibrahim adalah batu pijakan pada saat Nabi Ibrahim membangun Ka'bah.
40. Pasukan Salib datang ke timur ketika Khalifah Bani Abbas berada dalam kemunduran. Tak diduga, banyak anggota pasukan Salib tertarik kepada Islamdan kemudian menggabungkan diri dengan pasukan Salib lainnya. Thomas Arnold, dalam Al Da'wah ila Al Islam, menyebutkan bahwa mereka masuk Islam setelah melihat kepahlawanan Salahuddin sebagai cerminan ajaran Islam.
sumber : google.co.id
http://asalkamutahuaja.blogspot.com/
40 Fakta Unik Tentang Islam part I
1. Nama "Muhammad" adalah nama yang paling populer di seluruh dunia (walaupun salah mohamed, mohammed,dll)dan menempati urutan nomor 2 di Inggris untuk nama bayi laki-laki (urutan pertama ditempati oleh nama "Jack")
2. Albania adalah negara satu-satunya di benua Eropa yang 90% penduduknya beragama Islam.
3. Kata-kata berikut ini diserap dari bahasa Arab : Algebra, Zero, Cotton, Sofa, Rice, Candy, Safron, Balcony, bahkan 'Alcohol' juga berasal dari bahasa Arab Al-Kuhl, yang mempunyai arti bubuk.
4. Beberapa ayat di Al-Qur'an menggambarkan betapa pentingnya persamaan hak antara pria dan wanita (secara perhitungan matematik). Kata "pria" dan "wanita" di dalam Al-Qur'an sama-sama berjumlah 24.
5. Tidak ada apa - apa di dalam Ka'bah.
6. Islam merupakan agama yang pertumbuhannya paling cepat di dunia menurut sumber, diperkirakan akan menjadi agama nomor 1 pada tahun 2030.
7. Umat Hindu percaya bawa di dalam Ka'bah ada salah satu dari Tuhan mereka bernama "Shiva Lingam".
8. Nabi Muhammad melaksanakan ibadah haji hanya 2 kali dalam hidupnya.
9. Jikalau sekarang Al-Qur'an dihancurkan, maka versi arab dari Al-Qur'an akan segera di-recover oleh jutaan muslim, yang disebut Haffiz yang telah menghafalkan kata-kata dalam Al-Qur'an dari mulai awal sampai akhir hayat.
10. Nama oridinal dari kota suci Madinah adalah "Yatsrib".
11. Pemeluk Islam bertambah 2,9% / tahun. Pertumbuhan ini lebih cepat dibandingkan dengan pertumbuhan jumlah penduduk bumi sendiri yang hanya 2,3%.
12. Berdasarkan data dari Department Pertahanan Amerika Serikat, dari 1,4 juta prajurit di Amerika, diperkirakan sekitar 3.700 yang beragama Islam.
13. Islam menyebar ke bumi nusantara ketika nabi masih hidup.
14. Sebanyak 8 juta orang muslim yang kini berada di AS dan 20.000 orang AS masuk Islam sejak kejadian 9/11.
15. Jasad nabi Muhammad pernah ingin dicuri 2 kali, namun kedua-duanya gagal. Dan salah satu yang mencuri dihilangkan oleh Allah dari bumi.
16. JasadFiraun (Ramses II) yang tenggelam di laut merah, baru ditemukan oleh arkeolog Giovanni Battista Belzoni pada tahun 1817. Setelah 3000 tahun berada di bawah tanah dan pasir.
17. Al-Qur'an adalah satu-satunya kitab suci yang bisa dihafal oleh jutaan manusia (hafidz/penghafal Al-Qur'an) sehingga keasliannya dan kesuciannya selalu terjaga.
18. Jika agama lain bisa punya lebih dari 4 versi kitab suci yang berbeda satu dengan yang lainnya, maka Al-Qur'an hanya ada satu dan tak ada pertentangan di dalamnya.
19. Para astronot telah menemukan bahwa planet bumi itu mengeluarkan semacam radiasi yang berpusat di kota Mekkah, tepatnya berasal dari Ka'bah. Yang mengejutkan adalah radiasi tersebut bersifat infinite (tidak berujung). Radiasi tersebut menembus ke planet Mars dan masih terus berlanjut. Peneliti mempercayai bahwa radiasi itu memiliki karakteristik dan menghubungkan antara Ka'bah di Mekkah dan Ka'bah di akhirat. Spoiler for sumber :
http://www.indomp3z.us/archive/index.php/t-88731.html
20. Penelitian lainnya mengungkap bahwa batu Hajar Aswad adalah batu tertua di dunia dan bisa mengambang di air.
.......bersambung.......
sumber : http://asalkamutahuaja.blogspot.com/
Rabu, 23 Juni 2010
Permainan Bayi Usia 6 Bulan
Berikut permainan menyenangkan dan mendidik untuk Ibu dan buah hati :
* Mulailah bermain "nama-nama" dengan bayi. Tunjuk hidung si kecil dan katakan "Hi-dung". Lakukan hal yang sama dengan mata, tangan dan yang lainnya.
* Perkenalkan juga panggilan Ibu dan Ayah kepada bayi mulai sejak tahapan ini.
* Sembunyikan sebagian benda atau mainannya di bawah selimut atau secarik kain. Biarkan ada bagian yang menonjol keluar. Biarkan bayi mengambil benda tersebut keluar dan belajar menyingkap selimutnya sendiri.
* Masukkan berbagai macam tutup botol ke dalam kotak sepatu. Tutup botol tersebut bisa berbeda ukuran, asal jangan ada yang tajam.
* Ulurkan tangan ke dalam kotak sepatu kemudian ambil tutup yang ada satu persatu. Tunjukkan perlakuan ini di depan bayi. Setelah beberapa kali melihat, biasanya si bayi akan meniru kelakuan kita.
sumber : TipsBayi.com
Semua Ada Yang Mengatur,termasuk Rezeki........
Manusia memang tidak pernah bisa berpikir realistis akan apa yang telah terjadi, jika apa yang terjadi tidak sesuai dengan harapan dan keinginannya maka manusia pasti akan mencaci-maki dan menyalahkan Tuhan karena tidak mau memenuhi apa yang diinginkan. Manusia kerap memaksa kehendak tidak hanya kepada sesama manusia, bahkan juga kepada Allah.......
Sebenarnya kalau boleh jujur, sedih hati ini dengan kejadian kemarin sore. Dimana aku berulang tahun, dimana kami sedang butuh biaya untuk susu anak yang habis.........Sejenak berita dapatnya intensif bagi suamiku terasa bagai hujan di musim kemarau. Senyum cerah muncul di wajah kami. Sebagai manusia yang normal pada umumnya, bersyukur Alhamdulillah adalah nomor 1, karena Allah memberi rezeki saat kami betul2 membutuhkan. Sangat membutuhkan. Dibuatlah rencana untuk membeli kebutuhan untuk anak tercinta, dan setengah bercanda (jujur,tidak terlalu serius) aku meminta sepatu baru untuk kerja ke suamiku. Aku sama sekali tidak ingin memegang uang itu, biarlah dia yang mengatur semua.
Pulang kerja dengan 1 tujuan membeli susu anak, aku (lagi2 cuma omongan tidak serius......) bilang ke suami ingin beli baju tapi bayarnya bulan depan. Diapun langsung berubah kesal dan meminta pengertianku akan semua tagihan2 kami. Aku sedikit sedih, karena jujur aku ingin juga punya baju baru untuk kerja,karena setelah melahirkan tidak ada baju lama yang bisa kupakai lagi.
Saat itu di parkiran motor, dgn kesal dia lihat dompet.......& ternyata uangnya hilang! 500ribu di amplop itu hilang. Aku jadi bulan2an kemarahan & kekesalannya. Aku disalahkan karena terlalu ribut mau beli ini-itu. Aku,aku dan selalu aku, & mungkin akulah istri yang paling tidak berguna bagi suaminya.
Akupun berdo'a.......Ya Allah,jika ini memang sudah takdir dan jalan dari-Mu,mohon jadikanlah kami orang yang berpasrah diri dan ikhlas akan semua ujian ini. Pasti dibalik semua ini ada hikmah yang bisa diambil. Dan jika memang uang itu bukan rezeki kami, semoga orang yang menemukan adalah orang yang lebih membutuhkan dan kekurangan. Allah Maha Penyayang.......Allah Maha Pengasih......
Ya Allah, apapun itu, jadikanlah kami orang2 yang selalu berbaik sangka pada-Mu.AMIIN
Selasa, 22 Juni 2010
hAppy B'daY tO meeee...........
Bertepatan dengan ulang tahun Jakarta, tahun 2010 ini usia D' 28 tahun dan Jakarta 483 tahun. Mungkin sekilas cerita tentang kelahiran D' ya.......
Terkisahlah sekitar era 80-an tepatya 1982, seorang ibu tertatih2 mendatangi sebuah rumah bersalin "MUSLIMAT" di daerah sekitar SMA TRIGUNA JAKARTA sekarang. ( cuma kalo mau dicari, rumah bersalin itu dah jadi rumah kosong.......). Untuk melahirkan bayi yang satu ini memang butuh perjuangan extra, bahkan taruhan nyawa (pasti). Karena usia sang ibu yang sudah tidak lagi muda, masuk 40-an tahun. Sebelumnya sang ibu sudah dipesan oleh dokter untuk tidak hamil lagi!. Mengingat waktu melahirkan anak ke-4 sudah sangat kepayahan.......Eh, ternyata kebobolan juga dan hamil lagi. Singkat cerita, sang ibupun melahirkan bayinya yang ternyata berjenis kelamin perempuan sekitar jam 2 pagi. Bayi yang montok, cantik, sempurna, tapi.........kenapa dia tidak menangis?. Secara, sang bayi lahir dengan terlilit tali pusar dan normal. Tapi mengapa dia belum menangis?........Sang ibupun mulai panik dna dokter mulai menenangkan, dengan segala cara dilakukan, ditepuk2, ditengkurepin, tapi tetap dia gak nangis. Akhirnya sang dokter punya inisiatif dengan meminta anggota keluarga yang ada untuk shalat berjamaah di ruangan. Sang bapak yang secara kebetulan memang baru mulai belajar shalat dengan benar-pun akhirnya melakukan shalat dan mungkin memang sudah mukjizat ya, gak lama dari itu snag bayi-pun menangis kencang se-kencang2nya.........ALHAMDULILLAH, akhirnya dia menangis juga.
Dan sebenarnya bayi perempuan yang akhirnya diberi nama DEWI AYUNING PANCAWATI ini sempat berganti nama sebelumnya. Nama pertamanya lupa, tapi yang pasti mengambil dari nama putri raja Jawa. Ternyata dia gak kuat dan sering sakit2an..........
Ya, begitulah sepenggal cerita kelahiran D' yang gak nyambung ini. Lahir di Jakarta tanggal 22 Juni 1982 hari Selasa pagi. Sekarang sudah mempunyai 1 orang putra yang lucu umur 6 bulan.
Semoga selalu diberi rahmat dan berkah serta dilimpahkan rezeki dan selalu dalam lindungan Allah SWT. AMIIN.........
Senin, 21 Juni 2010
perkembangan Alby saat 6 bulan...........
Kamis, 17 Juni 2010
Sikap Yang Dapat Menghancurkan Rumah Tangga
Mungkin ada sikap kita dan pasangan yang bisa mengikis kebahagiaan rumah tangga dan pernikahan.
Berikut ini adalah sikap - sikap yang dapat menghancurkan rumah tangga :
1. Ketidaksinambungan antara memberi dan menerima
Saat kita merasa terlalu banyak memberi, namun tak ada timbal-balik dari pasangan, akan timbul kekecewaan. Ketidaksinambungan itu akan mengikis kebahagiaan pernikahan. Ingat, sebuah pernikahan berdasarkan cinta adalah mengenai hubungan timbal-balik antar 2 manusia. Ketika sa;ah satu hanya memberi tanpa menerima apa-apa, dapat dipastikan hubungan itu tak akan berjalan sesuai keinginan.
2. Sikap terlalu dominan
Terlalu dominan akan membuat hubungan menjadi pincang. Perlu diketahui bahwa hubungan kita dan pasangan adalah partner yang saling melengkapi. Jika salah satunya telah memegang kendali, bahkan sampai tidak memperdulikan pasangannya, maka dapat dipastikan hubungan tidak akan berjalan dengan baik.
3. Kurangnya kepercayaan
Kepercayaan harus dijaga dalam sebuah pernikahan. Saat kepercayaan itu hilang, konflik akan semakin sering terjadi. Alhasil pernikahan akan seperti medan perang dengan pertikaian tanpa henti.
4. Manipulasi
Manipulasi = menipu pasangan. Apapun alasannya, akan lebih baik jika kita berkata jujur pada pasangan. Memanipulasi hanya akan membuat kita berbohong lebih banyak lagi.
sumber : ayu kinanti_wolipop
Rabu, 16 Juni 2010
Macam-macam Imunisasi Bayi
Imunisasi adalah suntikan vaksin / bahan antigenik untuk menghasilkan kekebalan aktif pada tubuh bayi, yang berguna untuk mencegah dan mengenali beberapa penyakit tertentu yang mungkin mengancamya.
Sejak lahir, bayi memerlukan berbagai jenis imunisasi hingga mencapai kanak-kanak. Beberapa imunisasi yang perlu diketahui antaranya :
1. Imunisasi BCG
BCG berfungsi memberi kekebalan terhadap bakteri tuberkulosis (TBC). BCG diberikan 1x sebelum anak berumur dua bulan.
Imunisasi polio diberikan 4x pada bayi usia 0-11 bulan dengan interval minimal 4 minggu.
Imunisasi campak diberikan 1x pada bayi usia 9-11 bulan.
Imunisasi hepatitis B harus diberikan tiga kali pada usia 1-11 bulan, dengan interval minimal empat minggu. Imunisasi ini bersifat wajib dan disubsidi pemerintah.
2. Imunisasi DPT
Imunisasi DPT adalah vaksin 3 in 1 yang melindungi dari difteri, pertusis (batuk rejan) dan tetanus. Difteri adalah infeksi bakteri yang menyerang tenggorokan dan dapat menyebabkan komplikasi fatal. DPT diberikan 3x pada bayi usia 2-11 bulan dengan interval minimal 4 minggu. Imunisasi ini juga diwajibkan pemerintah.
3. Imunisasi DT
Imunisasi DT memberikan kekebalan aktif terhadap toksin yang dihasilkan oleh kuman penyebab difteri dan tetanus. Imunisasi ini diberikan bagi anak dengan kebutuhan khusus, misalnya sudah mendapat suntikan DPT.
4. Imunisasi TT
Imunisasi tetanus (TT, tetanus toksoid) memberikan kekbalan aktif terhadap penyakit tetanus. ATS (Anti Tetanus Serum) juga dapat digunakan untuk pencegahan (imunisasi pasif) maupun pengobatan penyakit tetanus. Jenis imunisasi ini minimal dilakukan 5x seumur hidup untuk mendapatkan kekebalan penuh.
5. Imunisasi MMR
Imunisasi MMR memberi perlindungan tehadap campak, gondongan dan campak Jerman dan disuntikkan sebanyak 2x. Campak menyebabkan demam, ruam kulit, batuk, hidung meler dan mata berair.
Gondongan menyebabkan demam, sakit kepala dan pembengkakan pada salah satu maupun kedua kelenjar liur utama, meningitis, pembengkakan buah zakar yang berakibat kemandulan.
6. Imunisasi Hib
Membantu mencegah infeksi oleh Haemophilus Influenza tipe b. Organisme ini bisa menyebabkan meningitis, pneumonia dan infeksi tenggorokan berat yang bisa menyebabkan anak tersedak. Sampai saat ini, imunisasi Hib belum tergolong imunisasi wajib, karena harganya yang cukup mahal. Dua jenis vaksin yang beredar di Indonesia yaitu Act Hib dan Pedvax.
7. Imunisasi Meningitis
Imunisasi inin belum diwajibkan pemerintah karena biayanya masih cukup besar. Imunisasi dilakukan bagi bayi usia 1 tahun hingga balita. Imunisasi ini berfungsi mencegah terjadinya infeksi meningitis atau lapisan otak yang banyak terjadi pada bayi dan balita.
8. Imunisasi Varisella
Imunisasi varisella memberikan perlindungan terhadap cacar air.
9. Imunisasi HBV
Imunisasi HBV memberi kekebalan terhadap Hepatitis B. Hepatitis B adalah infeksi hati yang bisa menyebabkan kanker hati dan kematian. Karena itu, imunisasi Hepatitis B termasuk yang diwajibkan untuk bayi. jadwal pemberian imunisasi ini sangat fleksibel, tergantung kesepakatan dokter dan orangtua. Bayi baru lahirpun bisa memperolehnya. Imunisasi ini biasanya bisa diulang sesuai petunjuk dokter.
10. Imunisasi Pneumokokus Konjugata
Imunisasi ini melindungi anak terhadap sejenis bakteri yang sering menyebabkan infeksi telinga. Bakteri ini juga menyebabkan penyakit yang lebih serius, seperti meningitis dan bakteremia (infeksi darah).
11. Imunisasi Tipa
Imunisasi Tipa diberikan untuk mendapatkan kekebalan terhadap demam tifoid (tifus atau paratifus). Kekebalan yang didapat bisa bertahan selama 3-5 tahun dan harus diulang kembali. Biasanya untuk anak yang sudah dapat menelan kapsul.
12. Imunisasi Hepatitis A
Penyakit ini sebenarnya tidak berbahaya dan dapat disembuhkan. Tetapi bila terkena penyakit ini penyembuhannya butuh waktu lama, yaitu 1-2 bulan. Jadwal pemberian yang dianjurkan tak berbeda dengan imunisasi hepatitis B. Vaksin Hepatitis A diberikan dua dosis dengan jarak 6-12 bulan.
sumber : VIVAnews, by Petti Lubis dan Anda Nurlaila
Kamis, 10 Juni 2010
Rabu, 09 Juni 2010
Cara Mengharumkan Miss "V"
Bahan - bahan yang dibutuhkan :
* 5 lembar daun sirih
* 2 - 3 cm kayu manis
* 5 butir cengkeh (bila ada keputihan, kurangi cengkehnya)
* 1/2 liter air
Cara Pembuatan & Pemakaian :
* Rebus semua bahan sampai warnanya menguning di atas api kecil selama 10 - 15 menit.
* Siapkan bangku yang bagian tengahnya berlubang. Letakkan rebusan sirih di bawah lubang tersebut.
* Duduk dengan posisi vagina tepat di lubang dan tutupi bagian pinggang ke bawah dengan handuk, agar asap uap tidak menyebar kemana2. Lakukan selama 10 - 15 menit.
Disarankan untuk melakukan minimal 1xseminggu. Jangan terlalu sering karena bisa berpengaruh dengan keseimbangan pH.
sumber : wolipop.com
Cara Merawat Miss "V"
Berikut adalah cara-cara yang tepat untuk merawat dan menjaga organ intim kita :
1. Hindari pakaian atau celana yang terlalu ketat.
Celana yang terlalu ketat membuat miss V lebih cepat berkeringat hingga lebih mudah untuk jamur dan bakteri untuk bersarang di bagian tersebut. Sebaiknya gunakan celana yang sedikit longgar, jika harus mengenakan celana yang ketat usahakan tidak dipakai sepanjang hari.
2. Gunakan celana dalam berbahan katun.
Katun dapat menyerap keringat dengan baik, maka dari itu hindari pemakaian CD bahan renda, bahan nilon dan hindari pemakaian g-string karena bahan2 tersebut tidak menyerap keringat dengan baik dan menimbulkan kelembaban berlebih.
Ganti CD minimal 2 kali sehari atau 3-4 kali sehari jika aktifitas terlalu bnayak mengeluarkan keringat.
3. Hindari rambut kemaluan yang terlalu tebal.
Bulu halus sekitar vagina bermanfaat untuk melindungi vagina dari kotoran agar tidak langsung masuk ke dalam vagina. Namun, jika rambut di sekitar vagina terllau tebal, dapat menyebabkan keringat tertahan disitu. Jika dirasa sudah agak lebat, cukurlah bulu di sekitar vagina, tidak perlu sampai habis agar bagian dalam vagina tetap terjaga.
4. Menyeimbangkan pH pada vagina.
Untuk terhindar dari infeksi dan bau tak sedap, diperlukan kelembaban yang ideal. pH ideal pada vagina adalah 3,8 - 4,2. Kebersihan vagina akan terjaga bila merawatnya dengan benar dan vagina tetap kering. Gunakan cairan pembersih khusus vagina dengan pH antara 3 - 4. Hindari pembersih dengan pH tinggi karena dapat menghilangkan bakteri baik dalam vagina.
sumber : wolipop.com
Senin, 07 Juni 2010
Dari hari ke hari, bulan ke bulan, D' lihat perkembangan Alby smakin banyak positifnya. Kalau gak salah dari 3 jalan 4 bulan dia udah belajar tengkurap. Dan waktu dirawat akhir April lalu, pulang dari RS ternyata dia semakin pinter tengkurepnya. Sekarang, masuk 6 bulan dia makin sering ngoceh dan maunya diajak ngomong dan main gak berenti2. Bahkan hampir tiap malam, D' kebangun bahkan gak jarang begadang demi untuk temenin dia main dan ngoceh........
Kadang mungkin karena pengaruh ngantuk luar biasa, D' suka marah2 gak jelas. Tapi pas liat dia mau nangis, langsung D' nyesel dan ngomong "maaf y sayang.......abis alby gak bobo2 sih.Ibu khan besok kerja, nak", sambil D' cium sayang dia. Kalo dah gitu dia langsung ketawa yg bikin rasa kantuk itu hilang sendiri.
Alby itu lucu banget, perasaannya rada2 sensitif. Denger suara keras dikit langsung mewek2 mau nangis. Padahal gak ada yang marahin dia..........Udah gitu kadang kalo dah ngantuk, (padahal tinggal tidur aja) susah bgt. Pake acara ngamuk, nangis, and rewel. Dan akhirnya badannya dia miringin and langsung aja dia tidur ( dgn wajah cemberut ya......). Apalagi kalo dah tengkurep, kaena dia belum bisa balik badan sendiri, jadi klao dah kecape'an tengkurep dan dia mau telentang gak bisa, rewel deh. Marah. Nangis. Kadang malah jadi bahan becandaan D' dan semuanya. Abis dia lucu banget sih.........
O iya, kemarin hari Sabtu tanggal 5 Juni 2010, Alby imunisasi di RS Muhammadiyah. Dan lagi2 dia disuntik di paha kirinya dan dia yang awalnya ketawa2, ngoceh2 sampai bikin susternya gemes dan ciumin perutnya, akhirnya nangis dan di motor dia sleep........Kemarin perginya sama mas Doni, karena suami lagi pergi ada acara nikahan sodaranya.
Yah, apapun itu, D' kerja saat ini untuk Alby salah satunya. Bulan ini Insya Allah D' ulang tahun tanggal 22 Juni besok. Dan tanggal 23nya Alby 6 bulan. Mudah2an semua sehat, selalu dalam lindungan Allah SWT an senantiasa Allah murahkan dan mudahkan rezeqinya. AMIIN
Jumat, 04 Juni 2010
Selasa, 01 Juni 2010
TUMBUH KEMBANG BAYI 5BULAN
Summary:ma_they
Perkembangan Motorik
kasar
* Bila bayi mengamati sesuatu pada satu sisi, ia akan
memiringkan kepala dan badan sehingga membuatnya terguling. Karena itu,
hati-hati jika menaruh bayi, perhatikan sekelilingnya, apakah cukup aman dan
tidak berisiko membuatnya terjatuh.
* Kepalanya sudah bergerak-gerak dengan aktif jika
ditelungkupkan. Ia pun mulai bisa bertopang tegak pada kedua lengannya (dengan
ujung-ujung jari kaki menahan pada alas). Dalam posisi telungkup pun ia mudah
untuk bergerak memutar.
* Ketika dari posisi telentang, kedua tangannya ditarik,
kedua lengannya akan melengkung dan kepala bayi menunduk ke depan sehingga dagu
menyentuh dada. Ketegangan otot perut dan pangkal paha juga menyebabkan pinggul
tertekuk. Bayi pun dapat duduk dengan dibantu.
* Kalau bayi "diberdirikan" dengan memegang kedua
ketiaknya, tampak kedua kaki bayi bisa tegak. Bertumpu pada kedua kaki dengan
posisi seimbang bisa dilakukan dalam hitungan 1-2 detik.
Perkembangan Motorik
halus
* Bayi sudah mencoba meraih mainan yang digerak-gerakkan di
depan pandangannya atau yang ditaruh di dadanya.
* Telapak tangannya sudah membuka sehingga orangtua bisa
memegang kedua tangannya dan membantu si kecil untuk bertepuk tangan.
* Sudah bisa memerhatikan suatu objek yang berjarak.
Perkembangan
sosial-emosi
* Bayi mulai memunculkan berbagai suara sebagai ekpresi rasa
senang atau tidak senang ketimbang menangis.
* Dapat memberi respons dengan mengoceh atau tersenyum pada
orang dewasa yang mengajaknya bercanda.
* Bisa membedakan wajah-wajah yang tersenyum, suara-suara
ramah maupun yang menunjukkan amarah. Respons yang diberikan berbeda terhadap
apa yang dilihat. Maka itu, seringlah memberikan senyuman serta suara riang
gembira pada bayi.
* Dapat menikmati permainan, baik bermain sendiri dengan
suatu objek atau bermain sosial semisal bermain cermin. Ia akan tersenyum
ketika melihat bayangannya di cermin.
* Mengulurkan tangan minta digendong ibu atau orang yang
sudah dikenalnya.
* Jika ada bayi lain, biasanya ia memberikan respons untuk
menarik perhatian. Seperti dengan menendang-nendangkan kaki, tertawa, main
ludah atau melambungkan badannya ke atas-ke bawah.
Perkembangan Kognitif
* Dapat bereksplorasi sensori dengan menggunakan tangan dan
mulut. Lantaran itu, ia memasukkan segala sesuatu ke dalam mulut.
* Bisa meraih suatu objek dengan sengaja.
* Seringkali terlihat memainkan tangan, kaki serta jemarinya
sambil mengamati dengan penuh perhatian.
* Mulai memahami air muka dan nada suara orang dan serta
dapat memerhatikan dan menafsirkan perilaku orang yang senang, marah, dan
lainnya. Bayi pun akan memberi respons dengan menunjukkan wajah ketakutan,
keheranan atau lainnya.
Perkembangan Bahasa
* Bisa berteriak-teriak ketika ditinggal sendirian atau tak
ada orang di dekatnya.
* Mengoceh dan menyuarakan suara-suara seperti
"aaah", "ee", atau "oy".
* Jika diajak bercanda bisa mengungkapkan rasa senang dan
gembiranya dengan tertawa.
*Mulai memberi respons dengan mendengar dan memerhatikan
suara musik yang diperdengarkan, adakalanya dengan mendekut.
* Orangtua bisa mestimulasi dengan memperdengarkan kata-kata
yang familiar (sudah dikenalnya). Bayi akan mencoba-coba untuk menirukan suara-suara
itu.
Berat badan sekitar 5,3-7,3 kg, panjang badan 59,8 -65,9 cm,
dan lingkar kepala 39-45 cm.
Tumbuh Kembang bayi usia 5 bulan Originally published in Shvoong: http://id.shvoong.com/medicine-and-health/gynecology/1907930-tumbuh-kembang-bayi-usia-bulan/